Fungsi Bahasa
Fungsi Bahasa
Dalam arti yang paling sederhana “fungsi” dapat dipandang sebagai
padanan kata “penggunaan”.
Dengan demikian, bila berbicara tentang fungsi
bahasa dapat diartikan cara orang menggunakan bahasa mereka atau bahasa- bahasa mereka bila mereka berbahasa lebih dari satu bahasa Halliday (dalam
Chaer, 2004: 20).
Fungsi bahasa akan terlihat apabila orang menggunkan bahasa
lebih dari satu bahasa. Penggunaan bahasa merupakan fungsi bahasa, apabila
bahasa itu digunakan maka akan mempunyai fungsi bahasa.
Nababan (1984 : 38-45) juga merumuskan fungsi bahasa menjadi empat,
yaitu fungsi kebudayaan, fungsi kemasyarakatan, fungsi perseorangan, dan fungsi pendidikan.
Dari empat fungsi diatas Nababan dapat menjelaskan dan
memberikan contohnya sebagai berikut.
1. Fungsi Kebudayaan
Bahasa berfungsi sebagai sarana perkembangan kebudayaan, jalur
penerus kebudayaan, dan inventaris ciri-ciri kebudayaan.
Seseorang belajar dan
mengetahui kebudayaan kebanyakan melalui bahasa. Artinya, kita belajar hidup
dalam masyarakat melalui dan dengan bantuan bahasa.
Dengan kata lain, suatu
kebudayaan dilahirkan dalam perorangan kebanyakan dengan bantuan bahasa.
Contohnya, seorang anak yang memberikan sesuatu dengan tangan kiri kepada
ibunya mungkin dipukul tangannya untuk menunjukan bahwa itu tidak baik, tetapi
lazim juga kalau pukulan tangan itu disertai peringatan bahwa “ tidak baik
memberikan dengan tangan kiri”.
Dan lebih lazim lagi apabila ajaran itu
diberikan hanya lisan saja tidak dengan pukulan.
2. Fungsi Kemasyarakatan
Bahasa menunjukan peranan khusus suatu bahasa dalam kehidupan
masyarakat. Terbagi dua, yaitu berdasarkan ruang lingkup dan berdasarkan fungsi
pemakaian. Berdasarkan ruang lingkup, mengandung bahasa nasional dan bahasa
kelompok.
Bahasa nasional dirumuskan oleh Halim (1976) berfungsi sebagai
lambang kebanggaan kebangsaan, lambang identitas bangsa, dan bagi negara- negara yang beraneka suku, bahasa, dan kebudayaan sebagai alat penyatuan
berbagai suku bangsa dengan berbagai latar belakang sosial budaya dan bahasa, sebagai alat penghubung antardaerah dan antarbudaya.
Seperti pada bahasa
nasional Indonesia sebagaimana diikrarkan dalam Sumpah Pemuda.
3. Fungsi Perorangan
Halliday (dalam Nababan 1984: 42), dia membuat klasifikasi kegunaan
pemakaian bahasa atas dasar observasi anaknya sendiri.
Klasifikasi itu untuk
bahasa anak-anak kecil terdiri dari enam fungsi: instrumental, menyuruh, interaksi, kepribadian, pemecahan masalah, dan khayal.
1. Fungsi instrumental terdapat dalam ungkapan bahasa, bahasa bayi untuk
meminta sesuatu (makan, barang, dan sebagainya)
2. Fungsi menyuruh ialah
ungkapan untuk menyuruh orang lain berbuat sesuatu ”letakkan itu diatas meja”
3. Fungsi interaksi terdapat dalam ungkapan yang menciptakan sesuatu iklim untuk
hubungan antar pribadi; “apa kabar?, terimakasih”
4. Fungsi kepribadian ialah
ungkapan yang menyatakan atau mengahkiri partisipasi; “saya senang dengan
permainan ini”
5. Fungsi pemecahan masalah ialah terdapat pada ungkapan yang
meminta atau menyatakan jawab kepada suatu masalah atau persoalan; “coba
terangkan bagaimana cara kerjanya!”,
6. Fungsi khayalan ialah ungkapan yang
mengajak pendengar untuk berpura-pura seperti pada anak anak kalau bermain
rumah-rumahan atau sekolah-sekolahan banyak bentuk kesusastraan yang
mempunyai fungsi kebahasaan ini.
4. Fungsi Pendidikan
Fungsi pendidikan itu ada empat, yaitu : fungsi integratif, fungsi
instrumental, fungsi kultural, dan fungsi penalaran.
1. Fungsi integratif memberikan penekanan pada penggunaan bahasa sebagai alat yang membuat anak didik ingin dan sanggup menjadi anggota dari suati masyarakat.
2. Fungsi instrumental aialah penggunaan bahasa untuk tujuan mendapat keuntungan material, memperoleh pekerjaan, dan meraih ilmu.
3. Fungsi kultural ialah penggunaan bahasa sebagai jalur mengenal dan menghargai sesuatu sistem nilai dan cara hidup atau kebudayaan sesuatu masyarakat.
4. Fungsi penalaran ialah lebih menekankan pada penggunaan bahasa sebagai alat berpikir dan mengerti serta menciptakan konsep- konsep.
0 Response to "Fungsi Bahasa"
Posting Komentar
Silahkan Berkomentar Dengan Bijak