Sholawat Jibril adalah salah satu sholawat yang terpendek. Namun faidahnya sangat besar.
Disebut sholawat Jibril karena yang pertama membacanya adalah malaikiat Jibril, ketika memberikan ajaran pada Nabi Adam Alaihi Sallam.
Dikisahkan, saat itu Nabi Adam Alaihi Sallam hendak menyentuh Siti Hawa, namun dilarang karena belum halal. Nabi Adam Alaihi Sallam diharuskan membayar mahar.
Lantas Nabi Adam bertanya kepada Allah Subhanahu Wa Ta'la : “Apa Maharnya Tuhanku ?” tanya Nabi Adam.
Allah Subhanahu Wa Ta'la lalu berfirman
“ุตู ุงููู ุนูู ุญุจูุจ ู
ุญู
ุฏ ”
Bacalah Shalawat kepada kekasihku Muhammad.
Lalu malaikat Jibril mendekati Nabi Adam dan membisiki Nabi Adam, katakan Nabi Adam :
ุตََّูู ุงُููู ุนََูู ู
ُุญَู
َّุฏ
Shollallohu A’la Muhammad.
Sholawat ini memang sangat pendek. Hanya
ุตََّูู ุงُููู ุนََูู ู
ُุญَู
َّุฏ
Shollallohu A’la Muhammad,
atau
ุตََّูู ุงُููู ุนََูู ุณَِّูุฏَِูุง ู
ُุญَู
َّุฏ
Shollallohu A’la Sayyidina Muhammad.
Faidah sholawat Jibril
Sholawat Jibril. Sholawat ini disebut sebagai salah satu penarik rezeki yang kuat. Imam Sya’roni dalam kitab at-Thobaqotul Kubro berkata
“Siapa yang membaca shalawat ini (shalawat Jibril) maka dia telah membuka 70 pintu rahmat untuk dirinya dan Allah Subhanahu Wa Ta'ala akan menyimpan rasa cinta ke dalam hati para manusia kepadanya.”
Para ulama menyimpulkan bahwa faidah shalawat jibril ini sangat banyak, diantaranya adalah :
1. Agar dicintai oleh setiap orang
2. Diberikan rezeki yang berlimpah oleh Allah Subhanahu Wa Ta'ala
3. Memiliki banyak pengikut
4. Selalu diberikan keselamatan atau diberikan perlindungan oleh Allah Subhanahu Wa Ta'ala
5. Lebih mendekatkan kita kepada Rasulullah Shalallahu 'Alaihi Wasallam agar kelak kita mendapatkan syafaat Rasulullah Shalallahu 'Alaihi Wasallam
Sholawat yang singkat, pendek, namun faidahnya luar biasa. Baiknya bisa kita baca kapan saja kita teringat untuk berdzikir, mengingat Allah Subhanahu Wa Ta'ala dan Rasulnya.
Sholawat Jibril dipercaya dipercaya dapat membuka rezeki apabila diamalkan secara berulang bahkan 1.000 kali.
Biasanya, Sholawat Jibril dibaca setelah sholat maghrib dan sholat subuh.
ุตََّูู ุงُููู ุนََูู ู
ُุญَู
َّุฏ
Shalallaahu ‘ala Muhammad
"(Ya Allah) berikanlah tambahan rahmat-Mu kepada junjungan kami Nabi Muhammad."
Sementara lirik Sholawat Jibril yang terkenal merupakan gabungan dengan syair pujian kepada Nabi Muhammad Shalallahu 'Alaihi Wasallam.
ุตََّูู ุงُููู ุนََูู ู
ُุญَู
َّุฏ
Shallallah ala muhammad
Semoga shalawat dari Allah atas (Nabi) Muhammad.
ุตََّูู ุงُููู ุนََِْููู َูุณََّูู
َ
Shallallah alaihi wasallam
Semoga shalawat dan salam dari Allah atasnya (Rasulullah).
๏บ๏ปง๏บ ๏บท๏ปค๏บฒ ๏บ๏ปง๏บ ๏บ๏บช๏บญ
Anta syamsun anta badrun
Engkau bagai matahari, engkau bagai bulan purnama
ุฃَْูุชَ ُْููุฑٌ ََْููู ُْููุฑِ
Anta nurun fauqo nurin
Engkau cahaya di atas cahaya
ุฃَْูุชَ ุฅِْูุณِْูุฑٌ َูุบَุงِูู
Anta iksirun wa gholi
Engkau bagaikan emas murni yang mahal harganya
ุฃَْูุชَ ู
ِุตْุจَุงุญُ ุงูุตُّุฏُْูุฑِ
Anta mishbahush-shuduri
Engkaulah pelita hati.
َูุงุญَุจِْูุจِู َูุงู
ُุญَู
َّุฏْ
Ya habibi ya Muhammad
Wahai kekasihku, wahai Muhammad
َูุงุนَุฑُْูุณَ ุงْูุฎَุงَِِْูููู
Ya 'arusal-khofiqoini
Wahai pengantin tanah timur dan barat (sedunia)
َูุงู
ُุคََّูุฏْ َูุงู
ُู
َุฌَّุฏْ
Ya mu-ayyad ya mumajjad
Wahai Nabi yang dikuatkan (dengan wahyu)
َูุงุฅِู
َุงู
َ ุงِْููุจَْูุชَِْูู
Ya imamal qiblataini
Wahai Nabi yang diagungkan, wahai imam dua arah kiblat.
Keutamaan yang bisa didapatkan dengan membaca Shalawat.
1. Dikabulkan doanya.
Rasulullah Shalallahu 'Alaihi Wasallam bersabda:
"Apabila salah seorang di antara kamu membaca shalawat, hendaklah dimulai dengan mengagungkan Allah Azza wa Jalla dan memuji-Nya. Setelah itu, bacalah shalawat kepada Nabi. Dan setelah itu, barulah berdoa dengan doa yang dikehendaki." (HR Ahmad, Abu Dawud, dan Tirmidzi).
2. Dijanjikan pahala berlipat.
Rasuullah Shalallahu 'Alaihi Wasallam bersabda:
"Barang siapa yang bershalawat kepadaku sekali, maka Allah akan bershalawat untuknya sepuluh kali." (HR Muslim, Abu Dawud, Tirmidzi, dan Nasa’i).
3. Diangkat derajatnya.
“Barang siapa di antara umatmu yang bershalawat kepadamu sekali, maka Allah menuliskan baginya sepuluh kebaikan, menghapuskan dari dirinya sepuluh keburukan, meninggikannya sebanyak sepuluh derajat, dan mengembalikan kepadanya sepuluh derajat pula'." (HR Ahmad).
4. Dikumpulkan di surga bersama Nabi Muhammad Shalallahu 'Alaihi Wasallam.
Rasulullah Shalallahu 'Alaihi Wasallam bersabda:
"Manusia yang paling berhak bersamaku pada hari kiamat ialah yang paling banyak membaca shalawat kepadaku." (HR Tirmidzi).
5. Mendapatkan syafaat Nabi Muhammad Shalallahu 'Alaihi Wasallam .
Dari Abdullah bin Umar, dia mendegar Rasulllah Shalallahu 'Alaihi Wasallam bersabda:
"Jika kalian mendengar adzan, maka ucapkanlah seperti yang diucapkan muadzin, kemudian bershalawatlah kepadaku.
Sesungguhnya orang yang bershalawat kepadaku sekali, maka Allah akan bershalawat untuknya sepuluh kali.
Lalu, mintalah kepada Allah wasilah untukku karena wasilah adalah sebuat tempat di surga yang tidak akan dikaruniakan, melainkan kepada salah satu hamba Allah.
Dan, aku berharap bahwa akulah hamba tersebut. Barang siapa memohon untukku wasilah, maka ia akan meraih syafaat." (HR Muslim).
Demikian Keutamaan yang bisa didapatkan dengan membaca Shalawat. Semoga bermanfaat dan menambah pengetahuan kita. Terima kasih atas kunjungannya.
0 Response to "Sholawat Jibril"
Posting Komentar
Silahkan Berkomentar Dengan Bijak