ุจِุณْู
ِ ุงَِّููู ุงูุฑَّุญْู
َِู ุงูุฑَّุญِูู
ِ
Segala puji hanya milik Allah Subhanahu wa ta’ala, kita memuji-Nya, memohon pertolongan dari-Nya, dan meminta ampunan-Nya.
Kita berlindung kepada-Nya dari keburukan-keburukan jiwa kita, dan kejelekan-kejelekan perbuatan kita.
Shalawat serta salam semoga senantiasa tercurah atas diri Rasulullah Shallallahu ‘Alaihi Wasallam, keluarganya, para sahabatnya, dan orang orang yang setia meniti jalan petunjuknya hingga hari kiamat.
Kumpulan doa orang tua untuk anaknya agar sukses di dunia dan juga di akhirat, kami lengkapi juga dengan bacaan Latin dan artinya.
Dambaan orang tua adalah anak yang shalih dan shalihah dan sukses didunia maupun di akhirat, walaupun kedua orang tuanya adalah orang yang zalim sekalipun, mengapa demikian?.
Karena secara fitrah manusia itu menginginkan kebaikan dan tidak menyukai kezaliman, dan ini juga salah satu tipu daya setan dalam menjerumuskan manusia dalam berbuat dosa.
Tatkala pertama manusia melakukan dosa dan kezaliman, secara fitrah manusia akan menolak, tapi karena bisikan setan maka kezaliman tersebut tetap di lakukannya, dan akhirnya karena sering berbuat zalim maka manusia akan memandang biasa perbuatan zalim tersebut.
Sebagai bukti bahwa orang yang bergelimang dosa menginginkan juga anak yang salih dan salihah adalah, ketika kita tanya mereka, apakah anak anda ingin seperti anda?. Maka jawabnya pasti tidak.
Kekuatan Doa Orang Tua Untuk Anaknya
Dan salah satu cara yang paling efektif untuk menjadikan anak kita salih dan salihah adalah dengan mendoakan mereka secara ikhlas, Karena kekuatan doa orang tua kepada anaknya adalah sangat makbul. Dalilnya adalah:
ุซَูุงَุซُ ุฏَุนََูุงุชٍ ู
ُุณْุชَุฌَุงุจَุงุชٌ ูุงَ ุดََّู َِِّูููู ุฏَุนَْูุฉُ ุงَْููุงِูุฏِ َูุฏَุนَْูุฉُ ุงْูู
ُุณَุงِูุฑِ َูุฏَุนَْูุฉُ ุงْูู
َุธُْููู
ِ
Artinya: “Tiga doa yang mustajab yang tidak diragukan lagi yaitu doa orang tua, doa orang yang bepergian (safar) dan doa orang yang dizholimi.” [HR. Abu Daud no. 1536. Syaikh Al Albani katakan bahwa hadits ini hasan].
ุซَูุงَุซُ ุฏَุนََูุงุชٍ ูุงَ ุชُุฑَุฏُّ ุฏَุนَْูุฉُ ุงَْููุงِูุฏِ ، َูุฏَุนَْูุฉُ ุงูุตَّุงุฆِู
ِ َูุฏَุนَْูุฉُ ุงْูู
ُุณَุงِูุฑِ
Artinya: “Tidak ada doa yang tidak tertolak yaitu doa orang tua, doa orang yang berpuasa dan doa seorang musafir.” [HR. Al Baihaqi dalam Sunan Al Kubro. Syaikh Al Albani mengatakan hadits ini shahih].
Keterangan: Dalam dua hadits di atas maksudnya umum, yang berarti semua doa orang tua, apakah itu doa kebaikan maupun keburukan.
Jadi kita sebagai orang tua harus berhati hati dalam berdoa atau mengucapkan sesuatu ke anak, karena ucapan orang tua kepada anaknya adalah doa.
Kumpulan Doa Orang Tua Untuk Anaknya Berdasarkan Al Quran dan Hadis
Doa orang tua untuk anaknya
Berikut kami tuliskan doa orang tua kepada anaknya yang kami ambil dari Ayat Al Quran dan hadis sahih.
Doa Nabi Zakaria Meminta Anak Yang Baik
ุฑَุจِّ َูุจۡ ِูู ู
ِู َّูุฏَُูู ุฐُุฑَِّّูุฉٗ ุทَِّูุจَุฉًۖ ุฅََِّูู ุณَู
ِูุนُ ูฑูุฏُّุนَุงุٓกِ
Bacaan Latin: Rabbiy habliy mil ladunka dzurriyyatan thayyibatan innaka sami’ud du’a’
Artinya: “Ya Tuhanku, berilah aku dari sisi Engkau seorang anak yang baik. Sesungguhnya Engkau Maha Pendengar doa” [QS. Ali-Imran: 38]
Keterangan: Ini adalah doa pertama orang tua kepada anaknya (sebelum anak lahir), seperti yang di contohkan oleh Nabi Zakariya Alaihi salam, yang setelah doa tersebut, maka Allah kabulkan dengan memberinya anak yang salih dan seorang Nabi juga yaitu Nabi Yahya Alaihi salam.
Doa Agar Anak Dijauhkan Dari Kesyirikan
ุฑَุจِّ ุงุฌْุนَْู َูุฐَุง ุงْูุจََูุฏَ ุขู
ًِูุง َูุงุฌُْูุจِْูู َูุจََِّูู ุฃَู َّูุนْุจُุฏَ ุงูุฃَุตَْูุงู
َ
Artinya: “Ya Tuhanku, jadikanlah negeri ini (Mekah), negeri yang aman, dan jauhkanlah aku beserta anak cucuku daripada menyembah berhala-berhala.” [QS. Ibrahim: 35]
Doa Agar Anak Selalu Mendirikan Sholat
ุฑَุจِّ ูฑุฌุۡนَِูููۡ ู
ُِููู
َ ูฑูุตََّٰููุฉِ َูู
ِู ุฐُุฑَِّّูุชِูۚ ุฑَุจََّูุง َูุชََูุจَّูۡ ุฏُุนَุงุٓกِ
Bacaan Latin: “Rabbij’alniy muqimash shalati wa min dzurriyyati rabbana wa taqabbal du’a”
Artinya: “Ya Tuhanku, jadikanlah aku dan anak cucuku orang-orang yang tetap mendirikan sholat, ya Tuhan kami, perkenankanlah doaku” [QS. Ibrahim: 40]
Doa Agar Anak dan Cucu kita Beriman juga Bertakwa
ุฑَุจََّูุง َูุจۡ ََููุง ู
ِูۡ ุฃَุฒَٰูุۡฌَِูุง َูุฐُุฑَِّّٰูุชَِูุง ُูุฑَّุฉَ ุฃَุนُููٖۡ َููฑุฌุۡนََููุۡง ِูููۡ
ُุชََِّููู ุฅِู
َุงู
ًุง
Bacaan Latin: “Rabbana hablana min azwajina wa dzurriyyatina qurrata a’yun waj ‘alna lil muttaqiina imama”
Artinya: “Ya Tuhan kami, anugerahkanlah kepada kami isteri-isteri kami dan keturunan kami sebagai penyejuk hati (kami), dan jadikanlah kami imam bagi orang-orang yang bertakwa.” [QS. al-Furqan: 74]
Doa Agar Anak Memiliki Pemahaman Agama yang Benar
ุงََُّูููู
َّ َُِّْูููู ِูู ุงูุฏِِّْูู َูุนَِّูู
ُْู ุงูุชَّุฃَِْْููู
Bacaan Latin: “Allahumma faqqih hu fid diini wa ‘allimhut ta’wiila”.
Artinya: “Ya Allah, berikanlah kefahaman baginya dalam urusan agama, dan ajarkanlah dia ta’wil (tafsir ayat-ayat Al-Qur’an).” [HR.Bukhari].
Doa Agar Anak Diberikan Perlindungan oleh Allah Subhanahu wa ta'ala
ุฃُุนِْูุฐُُู ุจَِِููู
َุงุชِ ุงَِّููู ุงูุชَّุงู
َّุฉِ ู
ِْู ُِّูู ุดَْูุทَุงٍู ََููุงู
َّุฉٍ َูู
ِْู ُِّูู ุนٍَْูู َูุงู
َّุฉٍ
Bacaan Latin: “U’iidzu hu bikalimaatillahit taammati min kulli syaithaniw wahaammatiw wamin kulli ‘ainil laammah”
Artinya: “Aku memohon perlindungan baginya (sebut nama anak) dengan kalimat-kalimat Allah yang sempurna, dari semua godaan setan dan binatang pengganggu serta dari pandangan mata buruk.” [HR. Abu Daud 3371, dan dishahihkan al-Albani, diriwayatkan pula oleh Bukhari dan Tirmidzi”]
Doa Orang Tua Untuk Anaknya Dalam Bahasa Indonesia
Dalam Islam semuanya mudah, karena memang Agama ini mudah, tapi bukan berarti kita menggampangkan, maksudnya dalam agama Islam, jika ada udzur syar’i yang tidak memungkinkan kita untuk melakukan amalan secara sempurna, maka kita bisa melakukan amalan tersebut semampu kita.
Seperti dalam Doa ini, jika kita tidak bisa membaca tulisan Arab atau pun belum hafal doa tersebut, maka bisa kita berdoa dengan bahasa ibu, atau bahasa yang kita pahami.
Kita bisa berdoa kepada Allah Azza wajalla dengan bahasa Indonesia dan meminta dengan kebaikan dunia dan akhirat ataupun doa agar di lancarkan masalah yang sedang di hadapi anak, atau doa apapun itu sesuai hajat yang kita inginkan, yang penting isinya adalah kebaikan.
Contoh doa untuk kesuksesan anak dalam ujian
“Ya Allah, berikanlah kemudahan kepada anakku fulan bin fulan dalam mengerjakan soal ujian”
Contoh doa orang tua agar anaknya terbebas dari masalah yang dihadapinya
“Ya Allah, berikanlah jalan keluar kepada anakku dari masalah yang di hadapinya, dan berilah kepadanya kekuatan untuk menjalaninya”.
Dan doa apa saja sesuai hajat Anak, asalkan doa tersebut adalah kebaikan, maka kita bisa memohon kepada Allah dengan bahasa indonesia.
Demikian beberapa doa orang tua untuk anaknya sesuai dengan hadis dan Al Quran juga doa dengan menggunakan bahasa indonesia, semoga bermanfaat. Wallahu a’lam.
0 Response to "Doa Orang Tua Untuk Anaknya Agar Sukses Dunia Akirat"
Posting Komentar
Silahkan Berkomentar Dengan Bijak