Bacaan Doa Ketika Orang Tua Sakit

 

ุจِุณْู…ِ ุงู„ู„َّู‡ِ ุงู„ุฑَّุญْู…َู†ِ ุงู„ุฑَّุญِูŠู…ِ
Segala puji hanya milik Allah Subhanahu wa ta’ala, kita memuji-Nya, memohon pertolongan dari-Nya, dan meminta ampunan-Nya. 

Kita berlindung kepada-Nya dari keburukan-keburukan jiwa kita, dan kejelekan-kejelekan perbuatan kita. 

Shalawat serta salam semoga senantiasa tercurah atas diri Rasulullah Shallallahu ‘Alaihi Wasallam, keluarganya, para sahabatnya, dan orang orang yang setia meniti jalan petunjuknya hingga hari kiamat.

Bagaimana doa untuk orang tua kita yang sedang sakit?, apakah ada doa khusus atau sama seperti doa untuk orang sakit yang umum, berikut ini doa yang benar yang sesuai dengan sunnah beserta dalilnya.

Tapi sebelumnya kita terlebih dahulu, mengetahui tentang hal penting yang jarang di ketahui, yaitu keberkahan yang akan kita dapatkan ketika kita merawat orang tua kita yang sedang sakit.

Merawat orang tua yang sakit merupakan bentuk bakti anak kepada orang tua yang di kenal dengan istilah Birul Walidain, dan ini merupakan berkah tersendiri untuk sang anak.

Tatkala orang tua kita sakit, maka jangan sia siakan kesempatan ini, kerahkan segala daya dan upaya semaksimal mungkin untuk merawat dan menjaganya sampai Beliau sembuh seperti sedia kala.

Berkah yang akan kita dapatkan sebagai anak tentu sangat besar, seperti berkah rezeki, berkah umur, kemudahan untuk berbuat taat juga ridho Allah dan pada akhirnya surgalah yang akan kita dapatkan.

Cara Merawat Orang Tua yang Sakit

Lantas bagaimana cara merawat orang tua yang sakit?, ketika orang tua kita sakit maka kita di haruskan melakukan hal hal berikut:

  1. Memberikan suport, dengan memberi semangat, membahagiakan hatinya, menemani dan menjaganya.
  2. Membawa ke dokter untuk diperiksa dan agar mendapatkan obat
  3. Mengingatkan dan menyiapkan obat yang harus di minum sesuai anjuran Dokter.
  4. Memberikan makanan bergizi agar cepat pulih.
  5. Membersihkan anggota badan, pakaian dan juga tempat tidurnya.
  6. Membayarkan biaya pengobatan juga saat masa pemulihan.

Cara Menghadapi Orang Tua Yang Sakit

Tidak kalah penting, ketika merawat orang tua yang sakit kita harus ekstra sabar dan berhati hati, berikut cara menghadapi ayah atau ibu kita yang sakit.

1. Bersabar

Pasti kita-pun akan menderita tatkala orang tua sakit, dan bersabar seraya mengharap ridho Allah adalah langkah jitu agar kita bisa menerima dan menjalani semua proses pemulihan dengan ikhlas.

Ingatkan kewajiban Sholat 5 waktu

Jangan lupa ingatkan akan kewajiban sholat 5 waktu, menyiapkan perlengkapan sholat dan membantunya ketika berwudhu. (ini sangat penting, karena seorang muslim tatkala luput sholat 5 waktu tanpa udzur, di khawatirkan murtad).

2. Berkata dan bersikap lembut

Ini adalah kewajiban anak ketika orang tua sakit ataupun sehat, khusus ketika sedang sakit kita harus lebih berlemah lembut lagi agar orang tua kita merasa nyaman ketika di samping kita.

Merawat dengan telaten

Ketika sakit, kadang orang tua lupa atau malas untuk minum obat dan juga makan, tanggung jawab kitalah untuk mengingatkan dan memberikan suport agar orang tua kita melakukan semua saran dari dokter.

3. Jaga hati orang tua agar selalu bahagia

Dengan hati yang bahagia, sakitpun akan cepat sembuh, karena hati adalah sumber dari semua penyakit, baik fisik maupun mental.

Doa Untuk Orang Tua Yang Sakit

Setelah kita tahu tentang keberkahan ketika kita merawat orang tua ketika sakit, cara dan sikap kita ketika orang tua sakit, sekarang usaha kita adalah dengan doa, karena doa merupakan senjata bagi orang beriman.

Bacaan Doa Ketika Orang Tua Sakit

ุงู„ู„َّู‡ُู…َّ ุฑَุจَّ ุงู„ู†َّุงุณِ ุฃَุฐْู‡ِุจِ ุงู„ْุจَุฃْุณَ ูˆَุงุดْูِู‡ ูˆุฃَู†ْุชَ ุงู„ุดَّุงูِูŠ ู„ุงَ ุดِูَุขุกَ ุฅِู„ุงَّ ุดِูَุงุคُูƒَ ุดِูَุงุกً ู„ุงَ ูŠُุบَุงุฏِุฑُ ุณَู‚َู…ًุง

Artinya: “ Ya Allah, Rabb manusia, hilangkanlah kesusahan dan berilah dia kesembuhan, Engkau Zat Yang Maha Menyembuhkan. Tidak ada kesembuhan kecuali kesembuhan dari-Mu, kesembuhan yang tidak meninggalkan penyakit lain” [HR Bukhari dan Muslim].

Doa ini adalah doa untuk orang yang sedang sakit secara umum, baik orang tua atau kerabat kita, jadi tidak ada doa khusus yang datang dari Nabi salallahu alaihi wassalam ketika bapak atau ibu kita sakit.

Baca doa ini di waktu mustajabnya doa, misal diantara adzan dan iqomah, di sepertiga malam, ketika sujud dan di tujukan kepada orang tua kita yang sedang sakit agar di berikan kesembuhan oleh Allah Subhana huwataala.

Doa doa mohon kesembuhan orang tua dengan bahasa Indonesia

Bisa juga kita berdoa menggunakan bahasa ibu atau bahasa indonesia, tapi sebisa mungkin baca doa di atas yang berdasarkan dalil sahih.

Contoh doa menggunakan bahasa Indonesi

“Ya Allah yang maha pemurah, yang maha perkasa dan yang maha menyembuhkan, sembuhkanlah ibu saya, angkatlah penyakitnya, jangan sisakan sakitnya, berilah kesabaran kepada ibu saya, dan hapuskanlah dosa serta kesalahannya bersamaan dengan sakitnya, ya Allah kabulkanlah doaku”.

Kita bisa membuat sendiri kata kata apa saja dalam berdoa, usahakan di awali dengan sholawat dan pujian kepada Allah sebelum menyebutkan permohonan.

Demikian bahasan tentang cara merawat, sikap kita dan doa untuk orang tua yang sakit, semoga kita di berikan kesabaran dan di berikan kesembuhan jika ada yang sakit, wallahu a’lam.

0 Response to "Bacaan Doa Ketika Orang Tua Sakit"

Posting Komentar

Silahkan Berkomentar Dengan Bijak