Ciri Orang Menyukai Kita Secara Diam-diam
Ketika seorang wanita merasa mulai terikat, harapan yang dia punya tentu saja agar pria yang dia taksir mencintainya sama seperti dia mencintai pria tersebut. Tapi bagaimana mengetahui jika pria tersebut tulus mencintai atau hanya berpura-pura.
Keraguan kemudian datang karena kita para wanita mencari tanda-tanda yang mampu meyakinkan pilihan kita. Tidak ada yang mau menguras waktu dan tenaga demi sebuah harapan palsu.
Dan sayangnya cara pria menunjukkan cinta tidak sama dengan para wanita sehingga banyak yang masih bingung. Bagaimana mengerti mereka jika tidak menguasai bahasa mereka
Bagusnya, para pria tidak serumit wanita dalam mengungkapkan perasaan mereka. Umumnya, ya berarti ya untuk pria dan tidak berarti tidak. Kalau wanita ya bisa berarti tidak demikian sebaliknya.
Memang ada beberapa pria yang ahli tipu. Ada pula pria yang terbiasa menyembunyikan sifat alami dan perasaan mereka, mereka ini yang mungkin lebih sulit dipahami. Kelakuan ini biasanya bersumber dari didikan mereka.
Karena sejak kecil, mereka diminta untuk menahan emosi mereka. Sehingga, pria ini tidak mampu mengemukakan perasaan mereka dengan baik dan jelas.
Ciri orang menyukai kita secara diam-diam sangat mudah di terka baik oleh pria / wanita. Banyak orang berkata bahwa jatuh cinta itu berjuta rasanya.
Entah jatuh cinta secara terang-terangan, di mana kita dengan leluasa atau beraninya mengungkapkan perasaan cinta tersebut kepada orang yang kita cintai.
Ataupun jatuh cinta secara sembunyi-sembunyi, di mana kita tidak punya keberanian untuk mengungkapkan perasaan cinta itu langsung kepada orang yang kita cintai.
Yang bisa kita lakukan hanya diam dan memendam rasa cinta itu dengan harapan kelak dialah yang mengetahui bahwa sebenarnya kita mencintainya. Ya, tentu saja cinta yang seperti ini lebih rumit dari yang diduga.
Cinta secara sembunyi-sembunyi atau cinta secara diam-diam ini memiliki julukan ‘cinta dalam hati’.
Setiap orang pasti pernah lah mengalami hal ini. Minimal cinta dalam hati yang berujung pada cinta yang tak tersampaikan.
Setiap orang pasti pernah lah mengalami hal ini. Minimal cinta dalam hati yang berujung pada cinta yang tak tersampaikan.
Dalam hal ini, pertanyaannya adalah: adakah seseorang di sana yang menyukai bahkan mencintai kita tanpa sepengetahuan kita? Adakah seseorang di sana yang menyukai kita bahkan mencintai kita secara diam-diam?
Jawabannya akan kita ketahui apabila kita tahu bagaimana ciri-ciri orang tersebut. Kita akan tahu dari cara tingkah laku orang tersebut terhadap kita.
Berikut beberapa ciri-ciri seseorang yang menyukai kita secara diam-diam, diantaranya:
Untuk pria, apabila ada seorang wanita yang menyukainya diam-diam
Ciri-ciri orang menyukai kita diam-diam untuk pria jika ada wanita yang menyukainya akan lebih mudah diketahui. Wanita setidaknya memiliki perasaan peka yang tinggi.
1. Curi-curi pandang
Hal ini merupakan sesuatu yang biasa dilakukan seorang wanita kepada pria yang disukainya. Dia melakukan ini karena rasa penasaran dan gejolak hatinya yang selalu ingin melihatmu, entah wajah, tingkah laku ataupun hal yang kamu lakukan sehari-hari.
Hal ini selalu dia lakukan diam-diam karena wanita rata-rata memang lebih pemalu daripada pria. Jadi, coba aja lihat sekeliling kamu.
Kira-kira adakah yang sering curi-curi pandang kepadamu secara diam-diam, minimal hanya untuk melihat wajah ataupun senyumanmu? Dan kalau ketangkap basah pasti langsung berpaling sambil glagapan.
Ciri ini biasanya terlihat apabila kamu sudah saling kenal dengan wanita itu. Bahkan mungkin kalian sudah sangat akrab dalam waktu yang lama.
Dia biasanya akan ngerasa cemburu, bete, merengut, kesal bahkan marah apabila kamu sering membicarakan gadis lain dihadapannya secara terbingar-bingar dan sering memujinya.
Kalau dia pemalu, biasanya dia hanya akan menjawab sekenanya saja, seperti ‘oh’, ‘iya’, ‘yup’, dan kata garing lainnya.
Tapi kalau dia termasuk wanita yang agresif, dia akan cemberut, gak mau nanggepin dan pergi atau bahkan protes dan marah sambil bilang “kok bicarain dia terus sih? Bosen tau!”.
Dan yang kedua, dia akan tidak senang sekali bila melihat kamu bersama wanita lain, apalagi wanita itu lebih cantik darinya. Hati-hati, jangan sampai wanita itu tersakiti tanpa sepengetahuan kamu. Bahaya.
2. Stalking (mengikuti) akun-akun kamu
Seorang wanita yang menyukai bahkan mencintai seorang pria pasti akan selalu mencari informasi terbaru akan pria tersebut. Salah satunya adalah dengan cara stalking akun-akunnya.
Jadi, adakah wanita yang sekarang mungkin lagi stalk akun kamu? Selalu like atau comment status, terlepas itu status penting atau tidak, di akun kamu bahkan ngajakin nge-chat dengan awalan: ‘hei lagi ngapain?’, ‘boleh kenalan, nggak?’ atau lainnya yang kemudian berlanjut menjadi chat yang panjang dan berulang berhari-hari.
3. Malu-malu saat bertemu
Wanita yang menyukai seorang pria biasanya ingin tampak sopan dan santun di depan prianya. Oleh karena itu, apabila bertemu dari biasanya yang pecicilan atau heboh sendiri, tiba-tiba menjadi pendiam dan malu-malu saat bertemu dengan kamu.
Bahkan untuk menatapmu saja kadang tidak berani. Kalau pun berani pasti hanya sekilas, senyum sebentar, lalu kembali mengalihkan muka dengan menunduk atau semacamnya.
Terlepas wanita itu pemalu atau bukan. Karena hampir semua wanita yang menyukai seorang pria secara diam-diam, pasti akan malu saat bertemu dan tidak berani lama-lama bertatapan mata denganmu.
4. Namamu menjadi terkenal di kalangan teman-temannya.
Ini salah satu cara paling efektif untuk mengetahuinya. Wanita yang menyukaimu biasanya kan menceritakan kamu kepada teman-temannya sehingga namamu akan terkenal di kalangan teman-temannya tersebut.
Padahal belum tentu kamu kenal dengan teman si wanita itu, tetapi dia (teman wanita itu) sudah tahu lebih dulu siapa namamu. Bahkan dia juga biasa tahu kebiasaanmu.
Untuk wanita, apabila ada seorang pria yang menyukainya diam-diam
1. Mencoba Menjadi Pahlawanmu (Try to be a hero.)
Mencoba untuk menjadi pahlawan untukmu, seperti membantu atau menolong dalam berbagai hal termasuk hal yang kecil sekalipun.
Dia akan menyisihkan atau menyempatkan waktunya walau sedang sibuk sekalipun apabila kamu memerlukan bantuan.
Terlepas kamu memintanya untuk membantu atau tidak, yang jelas dia akan tetap membantumu bahkan melindungi supaya aman.
Ciri ini juga dimiliki pria. Bahkan akan lebih kelihatan daripada wanita. Dia juga akan cemburu, bete, merengut, kesal bahkan marah apabila kamu sering membicarakan pria lain dihadapannya secara terbingar-bingar dan sering memujinya.
Pria biasanya tidak akan malu-malu, namun lebih agresif dalam mengungkapkan rasa tidak nyamannya, seperti ‘ah, bicarain dia lagi’, ‘gak ada topik lain nih’, ‘ah, aku pergi deh kalau mau ngomongin dia lagi’, dan lain sebagainya.
Apalagi kalau dia sampai melihat kamu lagi bersama dengan pria lain, bisa jadi dia langsung akan pergi tanpa menyapamu atau juga menyapa namun dengan sedikit sindiran.
2. Lihat tingkah lakunya (berusaha mendekatimu).
Pria biasanya akan mencerminkan perasaannya melalui tingkah lakunya. Apalagi saat jatuh cinta pada seorang wanita.
Dia akan lebih sering berusaha mendekatimu atau mencari cara/alasan untuk bagaimana supaya sering dekat-dekat denganmu.
Dari mulai ngajakin ngerjain tugas bersama, makan di kantin bersama, berangkat dan pulang sekolah/kuliah bersama bahkan sampai duduk bersebelahan bangku denganmu di dalam kelas.
3. Lihat Sikap Ketertarikannya.
Apabila ada seorang pria yang menyukaimu, dia akan sangat tertarik pada semua hal yang berkaitan denganmu.
Contoh kecil misalnya, dia akan mendengarkan lagu-lagu yang juga kamu sukai. Meskipun awalnya dia tidak menyukainya karena terlalu mellow atau sebagainya, namun karena dia tahu kalau kamu menyukai lagu tersebut, maka dia akan menjadi suka juga dan mulai mendengarkannya setiap hari. Hingga akhirnya dia juga hafal lagu tersebut sama sepertimu.
4. Melakukan Kontak Mata.
Seorang pria yang menyukaimu biasanya akan menatap dalam ke matamu apabila kalian saling bicara. Terkadang, dia rela menjadi pendengar setiamu hanya karna untuk menatapmu saja. Terlebih kalau dia sudah mau menyatakan cintanya padamu.
Dia akan lebih dahulu menatap mata dan wajahmu sebelum misalkan memegang kedua tanganmu atau sambil berlutut di hadapanmu. Yang jelas, tatapan matanya akan terus tertuju pada bola matamu.
5. Lihat Bahasa Tubuhnya.
Raut wajah maupun gerak tubuh lainnya pasti akan terlihat sekali bila seorang pria sedang menyukaimu.
Dia biasanya akan sering menatapmu diam-diam tanpa sepengetahuan kamu. Apalagi untuk melihat rona senyum di bibirmu.
Namun apabila dia tertangkap basah olehmu, biasanya dia akan mengalihkan muka dan berpura-pura tidak melihat atau tersenyum dan menyeringai mengadu gigi atas dan bawahnya.
6. Suka Mencari Perhatianmu.
Pria yang menyukaimu pasti akan berusaha untuk bisa menarik perhatianmu. Dari mulai menarik perhatian untuk bisa berbicara denganmu, bercanda denganmu hingga bisa membuatmu tertawa terpingkal-pingkal, tersenyum saat bertemu atau sekedar berpapasan denganmu ataupun selalu ingin terlihat sopan dan santun dihadapanmu sehingga tidak tampak seperti orang yang pecicilan.
Ciri Ciri Orang Menyukai Kita Secara Diam Diam Untuk Pria ataupun Wanita
1. Sering Menelpon atau Sms.
Ciri ini lumrah dilakukan, baik oleh pria maupun wanita yang menyukai seseorang. Bagi yang pemalu, mungkin awalnya hanya akan mengirim pesan singkat (SMS) saja.
Tapi pada akhirnya juga akan sering menelpon. Pada awalnya hanya berbicara hal yang tidak penting, seperti ‘sudah makan belum’, ‘lagi ngapain kamu?’ dan lainnya sehingga menjadi obrolan yang panjang. Bahkan rela untuk menelpon dilarut malam sekalipun hingga berjam-jam hingga sampai pagi pula.
2. Ingat Kejadian yang Lalu-lalu.
Baik pria maupun wanita pasti akan mengingat kejadian-kejadian lalu yang pernah dialami bersama dengan orang yang disukainya. Padahal belum tentu orang yang disukainya mengingat hal itu.
3. Perhatian dan Selalu Memberikan Solusi atas masalahmu.
Seorang pria atau wanita pasti akan selalu perhatian kepada orang yang disukainya. Terlebih lagi, mereka akan selalu berusaha memberikan solusi terbaik untuk membantu memecahkan dan menyelesaikan masalah orang yang disukainya. Sehingga memunculkan rasa peduli terhadap orang yang disukainya tersebut.
4. Tahu apa yang kamu suka.
Seorang pria atau wanita pasti akan mencari tahu tentang apa yang disukai oleh orang yang disukainya, mulai dari makanan, hobby maupun barang-barang lainnya.
Sehingga apabila dia memiliki kesempatan, dia akan memberikan makanan atau barang yang disukainya itu. Dan biasanya menunggu momen yang tepat untuk memberikannya, misalnya saat dia ulang tahun.
5. Dan pada akhirnya dia hanya bisa menerima.
Yang namanya cinta secara diam-diam atau cinta dalam hati, pada akhirnya dia hanya bisa pasrah dan menerima apabila harapannya sudah habis dan beranggapan bahwa cinta tidak harus memiliki.
Hal ini merupakan ciri sekaligus akibat bagi orang yang memang benar-benar menyukai secara diam-diam.
Karena cinta dalam hati yang tak terungkapkan adalah benar-benar cinta yang hanya terpendam dalam hati saja. Sedemikian sehingga dia hanya bisa berdoa dan mendoakan.
Ciri Lainnya
- Lebih perhatian pada diri anda
- Rela mengerjakan “tugas” dari anda dalam berbagai bidang
- Mau anda “ajak pergi” bersama sama
- Cepat membalas chat / SMS anda
- Ceria saat anda dekati
- Bersemangat ketika bersama anda
- Tidak pernah marah di depan anda
- Baik di depan anda
- Berbicara lembut di depan anda.
- Memberikan pinjaman barang berharganya seperti buku atau tas.
Jika cara wanita mengungkapkan perasaan adalah melalui komunikasi, para pria menunjukkan cinta mereka melalui aksi.
Pastinya, pria yang tulus mencintai akan memberikan banyak perhatian kepada pasangannya.
Ketika diajak berbicara mereka menatap kita dengan penuh perhatian dan senyuman.
Selalu ingin ketemuan. Baru berpisah tadi sore sudah minta janjian lagi.
Pria yang baru jatuh cinta akan melakukan hal luar biasa demi mendapatkan cinta wanita yang disukainya. Suami saya tidak pernah menyetrika seumur hidupnya.
Tapi setiap kami kencan, dia menyetrika kemejanya dengan menggunakan panci yang diisi air hangat. Maklum dia tidak punya setrika. Sayapun luluh mengetahui perjuangannya.
Jangan menunggu kalimat « I love you » sering sering. Lihat apakah dia mencoba membagi hidupnya dengan anda. Apakah dia memperkenalkan anda kepada teman atau keluarganya.
Mereka tidak pelit pujian. Apapun penampakan kita, mereka akan merasa senang dan bahagia bertemu. Coba deh tidak berdandan dan amati reaksi mereka.
Pria yang kasmaran akan selalu siap sedia menjawab sms dan panggilan telpon. Jika bisa dengan segera. Tapi ukuran segera ini relatif tergantung negara asal pria tersebut.
Perlu diketahui bahwa orang Eropa terbiasa tidak menjawab langsung pesan mereka jika tidak berkaitan dengan pekerjaan. Sebaliknya orang Asia yang kecanduan ponsel, mungkin satu jam dianggap lama.
Pria yang jatuh cinta biasanya suka meminta pendapat pasangannya mengenai persoalan yang dihadapinya atau sekedar ingin mengetahui pandangan anda.
Mereka membiarkan kita menentukan tempat bertemu, mempersilakan kita memilih film, menyesuaikan waktu mereka demi kenyamanan kita.
Mereka punya ingatan. Mereka tahu cemilan kesukaan kita. Bisa menggambarkan pakaian yang kita kenakan saat pertama kali bertemu mereka.
Bahkan bisa ingat cerita hidup kita. Sayangnya ingatan ini tidak tahan lama. Setelah beberapa tahun hidup bersama, kemungkinan besar mereka akan lupa kapan tepatnya kita bertemu. Maklumi saja, kekuatan otak mereka tidak disitu.
Amati teman mereka. Pria kadang membagi perasaan mereka dengan sahabat. Jika sahabat mereka bertingkah aneh, mungkin karena dia tahu bahwa pria yang anda taksir benar-benar sudah kena pelet. Antara pria biasanya mereka suka bergurau dan mencandai teman mereka ketika si perempuan hadir.
Menjadi teman media sosial.
Ciri ciri orang menyukai kita secara diam diam memang cukup banyak dan bisa jadi berbeda antara yang satu dengan yang lainnya karena memiliki karakter yang berbeda beda.
0 Response to "Ciri Orang Menyukai Kita Secara Diam-diam"
Posting Komentar
Silahkan Berkomentar Dengan Bijak