Penipuan dengan Modus Bisnis Kerja Online di Situs Shopee mall vip
Penipuan dengan Modus Bisnis Kerja Online di Situs Shopee mall vip
Modus penipuan ini dilakukan melalui media sosial telegram dengan iming iming memberikan komisi kepada korbanya awalnya benar membayar di tugas pertama dan di tugas berikutnya korban di suruh top up sejumlah uang dari ratusan ribu hingga puluhan juta berikut cara penipu beraksi:
Berikut komisi yang bisa kakak dapatkan dari 21 tugas yang akan saya berikan
Dikarenakan saat ini banyak peserta yang mengikuti program iniMaka saya akan memasukan kakak ke dalam grup bersama peserta lainnya
Untuk mengerjakan 21 tugas dari saya dengan total komisi Rp 327.216
Apakah kakak berminat ?
Setelah itu korban disuruh mengikutinya sebagai berikut:
Silahkan untuk mendaftarkan akun di ShopeeMall terlebih dahulu kak
1. Silahkan buka link ini https://www.sngeld.com/#/pages/public/register
2. Klik menu Daftar Akun untuk melakukan pendaftaran terlebih dahulu
3. Masukan Kode Undangan : 654321
4. Bila pendaftaran sudah berhasil, Klik menu Akun setelah itu fotokan dan kirimkan ke saya
Korban diarahkan lagi untuk top up sejumlah uang
Kakak bisa menggunakan QRIS dari akun shopee mall ya ikuti langkah ini
Langkah 1 kakak pilih menu akun
Langkah 2 kakak pilih menu isi ulang
Langkah 3 kakak pilih QRIS lalu masukan nominal Rp 288.888
Dari tugas tersebut korban disuruh top up dari nominat ratusan hingga jutaan rupiah
Berikut akun telegram yang harus di waspadai barang oleh sobat semua supaya terhindar dari penipuan ini
Sobat maznara bila mendapati akun telegram tersebut seperti gambar diatas harus berhati hati karena uang sobat bisa terkuras habis
Demikian info modus penipuan terbaru melalui media sosial telegram semoga bermanfaat
Jadilah bermanfaat Sallam bahagia Sukses Dunia Akhirat Aamiin.
lapor kemana yakk
BalasHapusHati hati saja kk
Hapus