TIPS AGAR HP GA NGE-HANG GARA-GARA MEMORY FULL
Bismillâhirrahmânirrahîm. Puji dan syukur kepada Allah subhânahu wata’âla, Tuhan Yang Maha Mengetahui dan Menganugerahkan pengetahuan kepada makhlukNya.
Shalawat serta salam semoga selalu tercurahkan kepada Rasulullah Sallallahu 'alaihi wa sallam yang tidak akan pernah habis teladan terpancar dari diri Beliau sampai akhir masa.
TIPS AGAR HP GA NGE-HANG GARA-GARA MEMORY FULL
Data di WA akan cepat full kalau gak difilter, terutama foto dan video akan terdownload otomatis. Akibatnya HP sering nge-hang
Untuk mengatasinya, bisa pake cara ini:
✅ Agar Foto atau video gak terdownload otomatis di HP
1. Buka aplikasi WhatsApp.
2. Ketuk tanda titik tiga yang ada di pojok kanan atas, lalu pilih setting, atau jika memakai bahasa Indonesia pilih pengaturan.
3. Kemudian pilih data and storage usage, atau penggunaan data dan penyimpanan.
4. Kemudian akan terlihat media auto-download, atau unduh otomatis media.
5. Ada tiga pilihan, when using mobile data (saat menggunakan data seluler), when connected on Wi-Fi (saat tersambung ke Wi-Fi), dan when roaming (saat roaming).
Misal kalau kita pilih saat internet kita pake data maka klik yang saya lingkari.
Kalau ada yang diilih, tinggal klik di kotak itu maka ada tanda centang(✓)
Tapi sebaiknya kosong ya agar photo, audio, video dan documents gak terdownload otomatis, tapi terfilter sesuai kebutuhan kita.
Nah, setelah kosong tanpa centang lalu klik "OK"
Maka nanti kalau ada foto atau video masuk WA kita, gak terdownload otomatis lagi. Seperti ini👇Contoh di group iklan/jualan...
Jika kita ingin download foto, video atau dokumen yang masuk WA, tinggal klik yang Saya lingkari
Dengan cara di atas, InsyaAllah HP gak mudah full datanya dan gak mudah nge-hang karena foto, video, atau dokumen yang masuk terfilter (gak terdownlod otomatis)
Semoga bermanfaat🙏😊
0 Response to "TIPS AGAR HP GA NGE-HANG GARA-GARA MEMORY FULL "
Posting Komentar
Silahkan Berkomentar Dengan Bijak