MELUPAKAN KESALAHAN ORANG

TAGHAFUL ADALAH USAHA MELUPAKAN KESALAHAN ORANG

Abu Hasan

Ulama berkata: taghaful adalah setengah dari hikmah  dan penyebab seorang menjadi pemimpin. 

Berikut petuah bijak terkait hal tersebut:

1-Imam Ja’far Ash-Shadiq: Muliakan dirimu dengan taghaful.

2-Orang yang memiliki sifat taghaful akan menjadi pemimpin kaumnya.

3-Imam Ahmad berkata: Sembilan persepuluh akhlak yang baik ada pada taghaful.

4-Jika bukan karena sifat taghaful atas sesuatu yang kita ketahui, maka kehidupan tak akan menjadi baik dan cinta pun tidak berlanjut.

5-Orang bodoh tidak akan menjadi pemimpin suatu kaum, tetapi dengan taghaful ia mampu memimpin mereka.

Mengerjakan tugas penting sebagai seorang muslim mengharuskan kita belajar melupakan kesalahan orang sekalipun sulit, perangai baik ini disebut taghaful, akhlak ini dapat membantu kita untuk fokus pada pekerjaan yang lebih penting dari pada sekedar meladeni dan mengingat kesalahan orang.

Namun taghaful tidak diperbolehkan terkait kesalahan pada para penista agama dan kehormatan Nabi, keluarga dan para sahabat Beliau.

0 Response to "MELUPAKAN KESALAHAN ORANG"

Posting Komentar

Silahkan Berkomentar Dengan Bijak